Related Post
Langsa-Rektor Universitas Samudra (Unsam), Prof. Dr. Ir. Hamdani, M.T.,IPM mengukuhkan dan mengambil Sumpah Profesi dari 145 orang Lulusan Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unsam di Aula Gedung Multiguna, Kamis (18/7/2024).
Upacara Pengukuhan dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Samudra, selanjutnya diikuti pembacaan Kutipan Surat Keputusan tentang Kelulusan Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FKIP, Dr. Furqan Ishak Aksa, M.Pd.
Adapun Total mahasiswa PPG Universitas Samudra yang telah dinyatakan lulus Uji Kompetensi Pendidikan Profesi Guru berjumlah 145 orang, yang terdiri dari 58 lulusan dari PPG Dalam Jabatan Angkatan 2 Tahun 2023 dan 87 lulusan dari PPG Dalam Jabatan Angkatan 3 Tahun 2023. Dari 87 lulusan Angkatan 3 , 58 lulusan pada bidang studi PGSD dan 29 lulusan bidang studi Pendidikan Jasmani.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Samudra mengatakan, Pengukuhan dan Pengambilan Sumpah Profesi ini adalah awal dari peran guru untuk berkontribusi dalam mencerdaskan anak bangsa. Ada banyak tantangan yang dihadapi dunia pendidikan saat ini, diantaranya rendahnya Literasi, Numerasi siswa serta rendahnya adaptasi teknologi di sekolah. Kemampuan Literasi dan Numerasi sangat penting dimiliki oleh siswa. Numerasi adalah kemampuan menerapkan konsep numerik dan matematika dalam kehidupan sehari hari, sementara Literasi adalah kemampuan memahami dan menggunakan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah sehari hari. Kedua kompetensi ini berhubungan erat dengan penalaran, kreatifitas, dan ketrampilan berpikir kritis.
“Oleh karena itu, Universitas Samudra terus berkomitmen untuk berkolaborasi secara maksimal dengan Bapak/Ibu guru untuk mengatasi hal tersebut.”

Rektor juga menekankan sebagai lulusan PPG dan menjadi guru profesional harus mampu menghasilkan produk inovasi pembelajaran berbasis Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) yang dapat digunakan sebagai sumber belajar di sekolah. Ini merupakan bentuk Kolaborasi sosial Universitas Samudra kepada masyarakat.
“Kita mengharapkan kolaborasi maksimal antara dosen Prodi PPG dan guru akan melahirkan alumni PPG yang mampu menerapkan pembelajaran yang inovatif dan menyenangkan di sekolah.”
Pada kesempatan ini Rektor menyampaikan ucapan selamat kepada lulusan PPG FKIP Unsam, yang telah lulus Uji Kompetensi Mahasiswa PPG dan berhasil menyandang gelar Guru Profesional (Gr). Selanjutnya Rektor mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang berperan dalam penyelenggaraan PPG di Univeritas Samudra, terutama Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Direktur Pendidikan Profesi Guru yang telah memberikan kepercayaan kepada Universitas Samudra sebagai salah satu LPTK penyelenggara PPG. Tahun 2023 merupakan awal peran Universitas Samudra dalam menyelenggarakan Pendidikan Profesi Guru. Hal ini didukung oleh adanya sumber daya dosen, laboratorium micro teaching reflektif, dan smart classroom Unsam.
Upacara pengukuhan ditutup Rektor Universitas Samudra setelah serangkaian acara dilangsungkan, yaitu Pembacaan dan Penandatanganan Sumpah Profesi Guru oleh perwakilan lulusan, Muhammad Yuli,S.Pd.,Gr. Kata Sambutan dari perwakilan Guru oleh Dedi Suhendra, S.Pd.,Gr, selanjutnya menyanyikan Hymne Guru oleh Paduan Suara serta pembacaan doa. Acara berlangsung Khidmat dihadiri jajaran pimpinan Unsam, Para dosen FKIP, Civitas Akademika FKIP dan lulusan PPG Unsam. Master of Ceremony oleh Mirta Meutia Izfa, SE. (Humas Unsam11).


1. Lapor diri calon mahasiswa dilaksanakan secara daring pada tanggal 18 s.d. 27 September 2024.
2. Dokumen yang harus disiapkan adalah sebagai berikut:
-
- a. Pakta Integritas (Unduh Format: bit.ly/PPG_PaktaIntegritas )
-
- b. Biodata Mahasiswa (Unduh Format: bit.ly/PPG_BiodataMahasiswa)
-
- c. Scan Ijazah S1/DIV yang dilegalisir
-
- d. Scan Transkrip Nilai S1/DIV
-
- e. Scan Kartu Identitas KTP/SIM
-
- f. Pas Foto Berwarna dimensi 4 x 6 dengan ketentuan:
-
- > Latar belakang merah, menggunakan kemeja putih, jas hitam, dan dasi hitam untuk laki-laki
-
- > Latar belakang merah, menggunakan kemeja putih, jilbab putih, dan jas hitam untuk Perempuan
Contoh pas foto:

g. Scan Surat Keterangan Sehat (dari fasilitas layanan kesehatan)
h. Scan Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari Kepolisian
i. Scan Surat Bebas Narkotika, Psikotropika, dan Zat adiktif lainnya/NAPZA (dari Puskesmas/RSUD setempat/Kepolisian/BNN)
j. Scan NPWP (bagi yang memiliki)
3. Jumlah calon mahasiswa PPG Bagi Guru Tertentu Tahap 3 Tahun 2024 yang sudah ditetapkan oleh Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan melalui Direktorat Pendidikan Profesi Guru sebanyak 900 orang.
Silahkan bergabung ke grup berikut: https://chat.whatsapp.com/EDMjGb6b5Wj86ecWE2whDW
Atau scan barcode berikut untuk masuk ke grup PPG Guru Tertentu Tahap 3 Tahun 2024 Universitas Samudra

Untuk melakukan Lapor Diri silahkan klik pada tautan berikut ini: https://camaba.unsam.ac.id/
Gunakan Nomor SIMPKB ID untuk nomor peserta dan kata sandi untuk login.